Senin, 05 Desember 2011

Hal Apa Saja Yang Dapat Merusak Mata ??

Assalamu’alaikum warrahmatullahi wabarrakatu…
ALLAH swt menganugerahkan kita dengan nikmatnya yang tiada tara. Segala sesuatu yang kita miliki tentunya akan kembali kepada ALLAH swt. Sudah sepantasnya kita menjaga apa yang telah ALLAH swt titipkan kepada kita. Salah satu nikmat-Nya yang tiada tara ialah anggota tubuh yang memiliki fungsi dan manfaatnya masing-masing. Seperti hidung sebagai indra pembau, mulut sebagai indra pengecap, mata sebagai indra penglihatan, telinga sebagai indra pendengar dan lainnya.
Mata ialah salah satu karunia yang ALLAH berika kepada setiap hamba-Nya. Kita dapat melihat seisi dunia yang indah ini tentunya karena mata yang telah ALLAH berikan kepada kita. Walau didalam dunia ini, banyak saudara-saudara kita yang tidak dapat melihat indahnya pemberian Sang Maha Kuasa ini. Untuk itu bagi kita yang dapat menikmati anugerah dari-Nya tentu sudah patut menjaganya. Hindarilah hal-hal yang dapat merusak mata. Berikut ini adalah kegiatan kita sehari-hari yang dapat merusk mata, yaitu :
1. Membaca sambil tidur
Nah, yang punya kebiasaan membaca sambil tidur, sepertinya harus meninggalkan kebiasaan ini. Kalian tahu mengapa ? Karena sebaiknya membaca itu berjarak 30cm dari objeknya. Mata kita tidak bisa dipaksa untuk focus membaca pada jarak kurang dari 30cm. hal tersebut akan membuat mata menjadi cepat lelah yang mengakibatkan besarnya potensi mata terkena rabun.
2. Membaca dengan penerangan yang kurang
Kebiasaan kita yang kedua, membaca dikamar dengan lampu yang sedikit gelap atau bahkan dengan lampu yang gelap. Hal ini memaksa mata untuk berakomodasi maksimum. Sedangkan akomodasi pada mata itu sendiri yang berarti kemampuan lensa mata untuk menebal dan menipis sesuai dengan keadaan rangsang dari luar. Nah dengan berakomodasi maksimum mata menjadi cepat lelah karena mata berusaha menangkap bayangan yang diterima. Hal ini dapat membuat mata jadi rabun jauh loh teman.
3. Penggunaan soft lens
Sekaraang ini memang lagi banyak-banyaknya yang menggunakan softlens. Entah memang untuk membantu mata dalam hal penglihatan, ada juga yang menggunakannya hanya untuk mepercantik diri. Dalam penggunaan softlens ini baiknya perlu perawatan yang sangat intensif. Berhubung yang dikenakan softlens adalah bagian tubuh yang sangat sensitive (mata). Hal ini sangat dimaklumi karena lebih praktisnya penggunaan softlens dibandingkan kacamata. Tetapi dari segi safety, kacamata tetap jalan yang paling aman membantu penglihatan anda jika anda memiliki masalah dengan indra penglihatan anda. Penggunaan softlens sebenarnya tidak berbahaya bila kita mengerti bagaimana cara merawatnya. Jika kita dapat menjaga kebersihannya, sehingga mata terhindar dari iritasi yang dapat mengakibatkan mata merah. Dan bila hal tersebut dibiarkan saja, perlahan akan benar-benar merusak mata anda.
4. Radiasi untuk pengguna computer atau televisi
Buat semua orang adanya computer merupakan salah satu bentuk nikmat dari ALLAh kepada umatnya, karena lewat tangan-tangan yang ahli, mereka dapat menciptakan benda tersebut yang memiliki fungsi sangat membantu pekerjaan manusia. Selain menambah pengetahuan, computer menjadi kebutuhan kita sehari-hari dalam melakukan pekerjaan. Sama halnya dengan televisi yang sering kita gunakan sebagai sumber informasi dan sebagai penghibur dikala kita jenuh melakukan suatu kegiatan. Keuntungan yang kita dapatkan dari kedua benda tersebut menjadikan kegiatan kita sehari-hari selalu menggunakan benda tersebut. Dari sekian banyak keuntungan yang dihasilkan dari penggunaan barang tersebut, terdapat kerugian yang kita dapatkan. Seringnya penggunaan kedua benda tersebut menjadikan mata cepat lelah dan terkadang membuat pandangan kita kabur. Bahkan terkadang mata menjadi kering karfena terlalu lama berhadapan dengan kedua benda tersebut.
5. Radiasi matahari
Selain dari radiasi yang ditimbulkan oleh computer dan televise, ternyata radiasi yang dipancarkan oleh matahari juga dapat merusak mata. Bagi anda yang memiliki aktifitas diluar gedung lebih sering terkena pancaran sinar matahari. Disarankan bagi anda menggunakan kacamata yang member penghalang untuk radiasi matahari mesuk kedalam mata anda.
6. Kacamata renang
Saat kita berenang, mata sangat rawan terkena desinfektan seperti klorin yang akan merusak mata. Untuk itu dibuatnya kacamata renang untuk menghindari korosi lensa mata. Tetapi sebagai pengguna kacamata renang baiknya kita menjaga kebersihan pada kacamata renang karena terdapat bakteri yang tertinggal pada kacamata renang yang telah kita gunakan.
7. Mengucek mata
Hal ini kita lakukan jika kita merasa ada benda asing masuk ke mata kita. Entah debu atau bahkan bulu mata yang masuk kedalam mata kita. Dengan mengucek mata, akan menggores permukaan kornea mata dan bila kita dengan semangat 45 menguceknya maka akan menyebabkan peredaran darah dimata menjadi tidak lancer karena merusak pembulu-pembulu kecil pada bola mata.
Sungguh sangbat menyayangkan apabila mata kita rusak karena hal-hal yang kecil tetapi berdampak besar bagi mata kita. Pekerjaan dan aktifitas kita menuntut mata untuk tetap standby membuat mata menjadi cepat lelah. Untuk itu hal tersebut juga harusnya diimbangi dengan suplay makanan untuk mata sehat. Berikut adalah tips bagaimana cara menjaga kesehatan mata :
1. Makanan yang mengandung vitamin A sudah pasti bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata. Seperti papaya, wortel, adalah contoh dari jenis makanan yang mengandung banyak vitamin A.
2. Istirahat yang cukup, sehingga mata juga dapat beristirahat untuk melanjutkan aktifitasnya esok hari.
3. Menjaga mata dari penggunaan computer yang berlebihan. Misalnya dalam 2 jam menggunakan computer, beristirahatlah sejenak. Bagi anda yang sehari-hari bekerja nonstop di depan computer aturlah sedemikian layar monitor agar tidak dapat menyiksa mata anda, sehingga mengurangi resiko dampak dari kerusakan mata.
4. Penggunaan tetes mata sepertinya jalan yang aman dalam mengatasi benda asing yang masuk ke mata dibandingkan dengan mengucek mata yang berlebihan. Tetes mata mempercepat pembilasan benda asing yang masuk ke mata.
5. Bagi yang suka membaca buku buat jarak yang ideal untuk jarak pandang mata terhadap buku. Dan jangan lupa, harus disertai dengan penerangan yang cukup agar menghindari kerusakan seperti yang telah dijelaskan diatas.
6. Lakukan relaksasi pada mata dengan memijat otot mata sambil memejamkan mata. Setiap yang bekerja pasti membutuhkan istirahat agar dapat kembali beraktifitas seperti halnya dalam diri kita. Begitupun pada organ tubuh kita
Sekarang kita sudah mengetahui sedikitnya hal-hal dalam kegiatan sehari-hari yang dapat merusak mata. Dan dari saat ini baiklah kita menjaga kesehatan mata. Seperti pepatah bilang, bahwa mencegah lebih baik dari pada mengobati. Sebelum terjadi kemungkinan buruk yang lebih besar, lebih baik kita menjaga agar dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan berguna bagi diri kita. Terimakasih sebelumnya telah membaca blog ini, kurang lebihnya mohon maaf dan selamat beraktifitas untuk anda.
Wassalamu’alaikum …
SUMBER :
http://kedaiinfo.blogspot.com/2011/02/bahaya-kebiasaan-kebiasaan-yang-merusak.html
http://www.motherandbaby.co.id/artikel/baca/2011/987/5-Hal-Yang-Bisa-Merusak-Mata.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar